Menggunakan HP android kita bisa membuat gambar tulisan kata-kata dengan aksara Jawa sesuai kreasi kita sendiri berupa kata bijak, atau kata lucu. Gambar yang kita buat dapat dijadikan DP BBM, photo profile, update status, atau stiker.
Membuat gambar tulisan Jawa atau latin caranya hampir sama, hanya beda penggunaan model font saja. Langkah-langkahnya sebagai berikut:
1. HP Android sudah terinstall aplikasi PicsArt, download dari Play Store atau tempat lain.
2. Download font aksara Jawa ANSI : Hanacaraka.ttf ; Hanacaraka JG.ttf ; Sriwedari+Setya.ttf
3. Pindahkan file font ke dalam folder /sdcard/PicsArt/Fonts/
4. Buka aplikasi PicsArt
A. Membuat background warna
- Pilih Draw --> Draw blank
- Masukan ukuran lebar x tinggi. jika gambar akan digunakan untuk DP BBM maka buatlah ukuran persegi lebar = tinggi. Misalkan Width : 400 dan Height : 400 (atau sesuai selera).
- Tampil background putih ganti dengan warna yang lain : pilih Shape Tool (icon segitiga & lingkaran).
- Tap pada gambar kotak persegi --> OK
- Tap Color Tool (kotak pojok kiri bawah, default hitam)
- Misal akan menggunakan warna biru : pilih pada garis warna sebelah kanan pada area biru --> geser lingkaran kecil di kotak kiri sampai ketemu warna yang diinginkan. Lihat pada kotak kanan bawah disitulah warna yang dipilih --> OK
- Pilih Move Tool (icon panah silang); perkecil tampilan layar (zoom out) : tempelkan kedua jari pada layar agak berjauhan --> seret kedua jari saling mendekat.
- Menggambar kotak persegi : Tap tool gambar kuas --> seret dari salah satu sudut ke sudut berlawanan secara diagonal. Setelah background terisi warna kemudian tap tanda contreng (pojok kanan atas).
B. Membuat tulisan
- Pilih text tool (icon huruf A)
- Tampil pilihan model font latin bawaan PicsArt.
- Tap menu Fonts --> pilih My Fonts
- Pilih salah satu model font aksara Jawa yang diinginkan
- Pilih warna : Tap fill color (default putih) ganti warna yang diinginkan dengan cara menggeser garis warna dan kotak warna --> OK
- Mulailah mengetik kata-kata
Perhatikan pada keyboard : huruf kecil untuk menulis aksara nglegena dan huruf kapital (shift) untuk menulis pasangan.
Misal menulis aksara jawa "urip iku urub", ketik : auripHikuaurub\ --> contreng
- Ubah posisi/geser atau ubah ukuran/resize bila perlu
- Jika dirasa sudah pas --> contreng.
- Jika ingin menambah tulisan latin maka ulangi langkah diatas hanya mengganti dengan model font latin.
- Simpan gambar: tap gambar disket
- Beri nama file --> OK
File akan tersimpan dalam folder /sdcard/PicsArt.
Lihat video cara membuat gambar DP BBM, stiker aksara Jawa di YouTube
0 comments :
Post a Comment